Persiapan Qurban 2 Ekor Lembu di Kantor Kemenag Lingga
Qurban

Diposting oleh Zaid, ST 29 Jul 2020, 18:10:04 WIB Bimas Islam
Persiapan Qurban 2 Ekor Lembu di Kantor Kemenag Lingga

(Kemenag Lingga) -- ASN Kementerian Agama Kabupaten Lingga akan melaksanakan pemotongan hewan Qurban. Berdasarkan rencana awal yang sudah disepakati, pemotongan akan dilaksanakan di Kantor. 

"Tahun ini, ASN yang ikut berqurban sebanyak 14 orang. Sedangkan ASN Kemenag yang bertugas di Madrasah dan KUA melaksanakan qurban di lokasi kerja masing-masing,"kata H Wan Hamzari, S.Pd.I, Rabu(29/07). 

Lebih lanjut Kepala Sub Bagian Tata Usaha itu mengatakan semoga setiap tahun ada peningkatan jumlah ASN Kemenag yang ikut berqurban. " Pasang niat dan tabung setiap bulan. Ketika sudah cukup langsung disetor ke koordinator qurban. Insyaallah pasti bisa,"ungkapnya.

Pelaksanaan pemotongan hewan qurban memang agak berubah tahun ini. Biasanya satu ekor dipotong di Kantor dan satu ekor lagi diserahkan ke Masjid/Surau yang tidak melaksanakan qurban. "Tapi untuk tahun ini semuanya kita potong di kantor. Hanya daging saja yang kita bagikan kepada masyarakat. Tentu disesuaikan dengan jumlah daging yang tersedia," jelasnya lagi. 

"Untuk itu Saya minta kepada semuanya untuk terlibat langsung menyukseskan kegiatan pemotongan nanti. Bawa peralatan, seperti pisau, parang, kapak dari rumah. Jika semua bekerja, maka kita usahakan sebelum zuhur sudah selesai. Urusan masak-memasak kita serahkan kepada ibu-ibu. Seperti biasa, usai zuhur kita makan bersama di kantor,"tandasnya.(zaid)