Layanan Legalisir Buku Nikah Jadi Favorit di LANTERA

Diposting oleh Zaid, ST 09 Agu 2024, 21:11:45 WIB Bimas Islam
Layanan Legalisir Buku Nikah Jadi Favorit di LANTERA

Keterangan Gambar : Mahadun memohon legalisir nikah di atas Perahu LANTERA


Lingga (Kemenag) -- Perahu Layanan Teraping Keagamaan (LANTERA) terus mengitari pulau-pulau di sekitar Kabupaten Lingga. Berbagai jenis layanan diberikan sesuai standar layanan yang sudah ditentukan sesuai SK Kepala Kemenag Lingga. 

"Diantara berbagai layanan yang disediakan di atas perahu LANTERA, legalisir buku nikah jadi favorit. Hal ini dikarenakan saat ini ada beberapa instansi mempersyaratkan buku nikah sebagai syarat administrasi," ungkap Abdurokhman, Ketua Tim LANTERA, Kamis(8/8/2024) 

Misalnya untuk pengurusan paspor kebutuhan haji dan umroh, lanjut Rokhman, anak masuk sekolah dan masih banyak lagi. 

Ditemui secara langsung, Mahadun warga Dusun Mabung mengatakan legalisir buku nikah sangat dibutuhkan. "Terutama untuk anak masuk sekolah, pengurusan akte kelahiran. Bahkan pihak Bank saat ini mempersyaratkan legalisir buku nikah untuk penyaluran kredit,"ujarnya

"Terimakasih pihak Kemenag Lingga yang sudah hadir di kampung kami. Tentu layanan ini sangat membantu bagi kami di sini. Terutama terkait biaya transportasi yang harus kami keluarkan jika harus meminta legalisir ke KUA Senayang. Sekali lagi terimakasih LANTERA dan terimakasih Kemenag Lingga,"ucapnya.

Di atas perahu LANTERA sudah tersedia genset, printer dan mesin fotocopy mini. Semuanya layanan gratis(zaid)